Minggu, Desember 28, 2008

kesehatan ReprOdukSi

Kesehatan Reproduksi

Definisi:
Keadaan kesejahtraan fisik, mental dan sosial yang utuh bukan hanya bebas dari penyakit atau kecacatan, dalam segala asfek yang berhubungan dengan sistem reproduksi, fungsi serta prosesnya. (WHO, 1992)

Tujuan & sasaran Kespro
Tujuan: meningkatkan kesadaran & kemandirian perempuan dalam mengatur fungsi dan proses reproduksinya, sehingga hak-hak reproduksinya dapat terpenuhi untuk peningkatan kualitas hidup

Sasaran: perempuan dan laki-laki (peran dan tanggung jawab sosial laki-laki terhadap akibat dari prilaku seksual & fertilitasnya kepada kesehatan dan kesejahteraan pasangan & anaknya


Ruang lingkup masalah kespro
Mengikuti siklus kehidupan keluarga

Reproduksi Sehat
Reproduksi berasal dari kata “re” dan “produksi” yang artinya memproduksi kembali.
Fungsi reproduksi adalah fungsi dasar manusia yaitu keturunan. Jadi yang dimaksud Reproduksi sehat adalah prilaku dan sikap yang dimiliki individu yang berkaitan dengan organ-organ reproduksi dan fungsinya.

Apa yang dimaksud Pubertas
Masa peralihan dari anak-anak secara berangsur-angsur menjadi dewasa yaitu masa individu mulai matang secara seksual dan secara biologis telah mampu memproduksi anak

PERUBAHAN FISIK (Pubertas)
Pria
tampak dari luar:
• otot menguat; tumbuh jakun;
• tumbuh bulu-bulu di ketiak, muka (kumis, janggut), dan di sekitar kemaluan;
• kulit dan rambut berminyak;
• suara menjadi besar (berat);
• penis dan buah zakar membesar
• tidak tampak dari luar : mimpi basah

PERUBAHAN BIOLOGIS MASA REMAJA

Apa yang dimaksud Menstruasi
Adalah peristiwa lepasnya lapisan dinding rahim yang banyak mengandung pembuluh darah
Bila tidak terjadi pembuahan oleh sperma maka sel telur akan luruh à darah mens biasanya berlangsung 3-7 hari.
Waktu hari pertama sampai datangnya hari pertama periode berikutnya disebut siklus menstruasi (umumnya 28 hari)
Mimpi Basah

Organ Reproduksi Pria & Wanita
1. Wanita
A. Bagian Luar
Labia Mayora (bibir besar)
Labia Minora (bibir kecil)
Klitoris / klentit à banyak mengandung serabut saraf sehingga mudah terangsang
Lubang Vagina
B. Bagian Dalam
Liang Vagina
tempat bersenggama / hubungan seks, tempat keluarnya bayi saat melahirkan dan keluarnya darah mentruasi
Cervik (leher rahim)
Rahim / Uterus à tempat calon bayi dibesarkan
Saluran telur / tuba falopii à saluran dikiri dan kanan rahim yang berfungsi untuk dilalui oleh ovum dari indung telur menuju rahim
Ovarium (indung telur) à organ dikiri dan kanan rahim, berfungsi mengeluarkan sel telur (ovum). Sebulan sekali indung telur kiri dan kanan secara bergiliran mengeluarkan telur

Cara Merawat Kesehatan Organ-organ Reproduksi
Laki-laki dan Perempuan :
- Bersihkan alat kelamin dengan air bersih, dari depan ke belakang
- Mengganti celana dalam min. 2x sehari
- Gunakan celana yang menyerap keringat dan tidak ketat
- Menggunting rambut kemaluan
Laki-laki : sunat
Perempuan :
- Gunakan pembalut ketika menstruasi
- Ganti pembalut minimal 4 kali dalam sehari
- Sebaiknya tidak menggunakan cairan pembersih vagina dan pantyliner
Kehamilan
Usia ideal untuk hamil dan melahirkan à 20 – 30 thn
Ada 3 hal yang perlu diperhatian bagi perempuan:
1. Kesiapan fisik
2. Kesiapan Pengetahuan tumbuh kembang balita
3. kesiapan mental/emosi/psikologis
4. Kesiapan sosial / ekonomi.

Perubahan Emosi
1. Mulai tertarik pada lawan jenis
• Wanita ingin mempercantik diri
• Pria terdorong menunjukkan kejantanannya
• Perubahan kejiwaan, biasanya rendah diri, pemalu, cemas, bimbang dan salah tingkah bila menghadapi lawan jenis.
• Usia remaja lebih senang berkumpul di luar rumah
2. Sering membantah orang tua, ingin menonjolkan diri dan kurang pertimbangan
3. Remaja putri saat menjelang haid menjadi lebih perasa, mudah sedih, marah dan cemas tanpa alasan.
Kekerasan dalam pacaran
• Hubungan seks diluar nikah
• KTD dan Aborsi tak aman
• Hamil dan melahirkan pada usia dini
• Penggunaan Narkoba

SEKS
Resiko Berhubungan Seks pra nikah
• Hilangnya Keperawanan dan Keperjakaan
• Ketagihan
• Hubungan Cinta Tak Lagi Mulus dan tulus
• Hamil
• Aborsi dengan Segala Risikonya
• PMS dan HIV/AIDS
• ISR
• Gangguan Fungsi Seksual
• Perasaan Malu, Bersalah, Berdosa
• Perasaan Tak Berharga


0 komentar:

Posting Komentar